CARA MEMBUAT SKRIPSI DENGAN CEPAT Skripsi sering disebut dengan tugas akhir mahasiswa tingkat akhir. Skripsi ini juga merupakan bentuk karya tulis ilmiah yang mempunyai tujuan untuk mengukur kualitas ilmu yang dimiliki oleh mahasiswa tersebut. Dengan diberikannya tugas akhir tersebut (skripsi)
Ada beberapa cara untuk membuat skripsi dengan cepat, yaitu:
1. Menkonsep tentang skripsi
Kita biasanya sebelum mengerjakaan skripsi, kita begitu takut dengan yang namanya skripsi. Perlu kalian ingat bahwa skripsi tidak hanya untuk syarat buat kita untuk mendapatkan ijazah setelah kita lulus, tetapi skripsi itu tugas akhir dari kampus kita untuk mengukur keilmuwan yang kita miliki mulai dari kita masuk awal kuliah sampai kita lulus. Dan juga dengan hasil yang kita kerjakan dalam skripsi tersebut diharapkan bisa berguna bagi adik kelas kita untuk bahan keilmuwan dan juga untuk melengkapi keilmuwan yang ada dalam skripsi tersebut menjadi lebih baik lagi.
2. Pemilihan masalah dalam skripsi
Sering kita berpikir kalau dalam penulisan skripsi atau ketika membuat skripsi, dikepala kita terpikirkan bagaimana kita membuat judul yang menarik agar bisa diterima oleh dosen kita. Tanpa kita ketahui bahwa pokok dalam pembuatan skripsi merupakan bukan mengenai judul yang baik atau tidak, karena judul yang baik tidak selamanya mempunyai hubungan dengan hasil yang baik pula. Yang perlu diingat oleh para kawan-
kawanku adalah skripsi bukan mengenai judul yang baik tetapi mengenai bagaimana kita menemukan masalah baru dan kita bisa menelitinya dengan baik dengan didukung objek penelitian yang mudah dijangkau oleh kita sendiri
3. Memilih dosen pembimbing
Sering kita mendengar dari teman kita atau kita sendiri yang mengalami saat judul kita sudah diterima dan rencana ke depannya sudah ada untuk mengerjakannya dan kita berpikir kalau skripsi kita akan selesai dengan cepat sebanding dengan judul kita yang cepat di ACC. Tidak demikian kawan, dalam pengalaman penulis sendiri, banyak teman-teman penulis yang mengalami hal yang paling sulit yaitu menemui dosen pembimbingnya. Yang perlu diingat bagi kawan-kawan adalah meskipun dalam pengerjaan skripsi terbilang mudah tapi kalau dalam pemahaman dosen pembimbing berbeda maka tidak akan bernilai di mata dosen pembimbing tersebut.
Oleh sebab itu, peran dosen pembimbing sangatlah penting. Dengan memilih dosen pembimbing yang baik, maka akan berpengaruh terhadap kelancaran dalam penulisan pengerjaan skripsi tersebut. Tentunya dipikiran para kawan-kawan timbul pertanyaan, bagaimana kategori dosen pembimbing yang baik itu???. Penulis disini menyimpulkan bahwa dosen pembimbing yang baik yaitu pertama, dosen pembimbing sepaham dengan kita, maksudnya adalah dosen tersebut mengerti apa yang kita maksud dan dosen itu mengerti cara berpikir kita dan mau mendukung setiap apa yang kita pikirkan.
Kedua, dosen tersebut ada setiap waktu. Maksudnya adalah dosen itu selalu ada di dalam kampus, kawan-kawan kan tau kalau terkadang ada dosen yang super sibuk dalam setiap pekerjaan apalagi jarang banget ada di kampus, kan kasihan tuh para mahasiswa yang sudah semester tua yang dapet dosen yang super sibuk jadinya skripsinya nggak slesai-slesai..hehehe…ketiga, dosen tersebut mau membantu kita dalam penyelesaian skripsi kita. Maksudanya, dosen itu emang peduli sama kita, semakin kita dipersulit maka kita sendiri akan lulus telat, jadi dosen yang peduli pada kita tentu dia tidak mau kita lulus telat dan dosen tersebut mau memperjuangkan kita buat lulus tepat waktu (kayak perjuangan pahlawan ja yaah…heheh), syukur-syukur kita bisa disuruh lulus cepat kayak yang terjadi pada penulis ini. Hehehe…alhamdulillaaah…
4. Target
Dalam mengerjakan skripsi mahasiswa harus tau target apa yang akan dicapai agar skripsi tersebut cepat selesai. Ya apa lagi kalau nggak target skripsi slesai dan lulus tepat waktu, kalau bisa sih lulus cepat (kayak penulis ini nihh contohnyaaa….wkwkwkw). Jika mahasiswa sudah mempunyai target dalam ke depannya maka ada motivasi dalam diri sendiri untuk mencapai target yang akan dicapai tersebut. Dan semangat yang muncul pun tidak akan mudah pudar jika sudah ada target yang ditancapkan dalam hati. Jika sudah punyai target, insya allah masalah-masalah yang ada di depan mata kita ketika menghadapi masa-masa mengerjakan skripsi akan mudah teratasi. Gudlak ya kawaaaaan………semoga dengan sedikit ilmu yang sudah penulis tuangkan dalam tulisan ini bisa memotivasi kawan-kawan untuk menyelesaikan skripsi dengan cepat dan tepat waktu.
Terima kasih telah berkunjung ke artikel kami yang bertemakan cara membuat skripsi dengan cepat.
0 komentar:
Posting Komentar